Hanya pikiran spontan... hanya belajar...

Minggu, 06 Februari 2011

CINTA

Rasanya gw ga pantes nulis tentang CINTA, kayak bukan gw bangets. Bicara soal CINTA ga jauh beda dengan cerita dengan latar belakang drama. Bagi gw drama itu cerita pendek yang diperpanjang. Klo bisa yang mudah kenapa sih harus dipersulit. Anyway... setiap orang butuh CINTA, including me. Gw tulis supaya gw ga lupa. Tulisan ini inspired by orang-orang di sekeliling gw sejak 1 feb 11, dan gw ingin berkontribusi di bulan Febuari ini. Thanks buat pengajar, fasilitator, buku, tulisan, qout yg membuat gw pengen belajar tentang CINTA. I dedicated this to every single one who needs LOVE.

-000-


Bicara soal CINTA tergantung kepada siapa kita bicara. Kepada anak-anak, CINTA yang dimaksud adalah cinta orang tua kepada mereka (anak-anak). Kepada usia remaja, CINTA yang dimaksud adalah cinta orang tua kepada mereka (remaja) dan CINTA dalam hal berpacaran, atau dikenal dengan cinta monyet. Kepada orang dewasa, CINTA yang dimaksud adalah dalam hal berpacaran dan menuju pernikahan. Kebanyakan kita akan berbicara cinta kepada pasangan lawan jenis. Pada umumnya cinta itu direfleksikan dari cinta kepada Tuhan. Pembagian CINTA yang kita kenal adalah Phileo, Eros, Storge, Agapao. Namun artikel ini membahas hal-hal yang praktikal saja, tidak membahas defenisi yang rumit. Mari bicara yang ringan saja :)

Menurut 1 Kor 13:4-6, Kasih itu:
1. Sabar
2. Murah hati
3. Tidak cemburu
4. Tidak memegahkan diri dan tidak sombong
5. tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri
6. tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.
7. tidak bersukacita karena ketidakadilan, tetapi karena kebenaran
8. menutupi segala sesuatu, percaya segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu.